kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.652.000   21.000   0,80%
  • USD/IDR 16.889   19,00   0,11%
  • IDX 8.915   30,48   0,34%
  • KOMPAS100 1.234   7,74   0,63%
  • LQ45 875   8,70   1,00%
  • ISSI 325   1,00   0,31%
  • IDX30 448   6,87   1,56%
  • IDXHIDIV20 529   8,46   1,62%
  • IDX80 137   1,01   0,74%
  • IDXV30 146   2,05   1,42%
  • IDXQ30 143   1,70   1,20%

Vladimir Putin alami kendala teknis yang memalukan saat KTT perubahan iklim


Jumat, 23 April 2021 / 09:12 WIB
Vladimir Putin alami kendala teknis yang memalukan saat KTT perubahan iklim
ILUSTRASI. Presiden Rusia Vladimir Putin mengalami kendala teknis yang memalukan saat KTT virtual perubahan iklim dengan para pemimpin dunia. Sputnik/Alexei Druzhinin/Kremlin via REUTERS


Sumber: Express.co.uk | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Di sisi lain, beredar juga spekulasi bahwa diamnya Putin adalah upaya untuk membuat Biden tidak tenang.

Pidato Wakil Presiden AS Kamala Harris yang membuka persidangan juga diiringi dengan gaung yang nyaring.

Masalah gema berlanjut saat Biden mendapatkan gilirannya, tetapi segera diperbaiki selama pidatonya.

Blinken kemudian mengakui: "Kami mengalami beberapa kendala teknis.”

Baca Juga: Lawan pengaruh China, empat negara ini akan pasok 1 miliar dosis vaksin corona

Terlepas dari sanksi dan ketegangan antara AS dan Rusia, Putin mengatakan dalam sambutannya bahwa Moskow terbuka untuk bekerja sama dalam mengatasi masalah iklim.

Dia mengatakan, Moskow benar-benar tertarik pada kerja sama internasional untuk menyelesaikan krisis iklim, dan mengklaim bahwa negara itu telah mengurangi separuh emisi sejak 1990-an.

Biden juga mengumumkan AS telah berjanji untuk mengurangi emisi karbon hingga 50-52% di bawah tingkat 2005 pada tahun 2030.

Johnson menyambut baik pengumuman tersebut, dan mengatakan pemotongan emisi gas rumah kaca AS adalah pengubah permainan.

“Kita bisa melakukan ini bersama-sama di seluruh dunia. Ini berarti negara-negara kaya berkumpul dan melebihi komitmen US$ 100 miliar yang telah mereka buat pada tahun 2009," jelas Johnson.

Selanjutnya: Regulator Keuangan di AS Terdesak Menyusun Aturan tentang Risiko Perubahan Iklim




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Management and Strategic Leadership (MiniMBA 2026) Global Finance 2026

[X]
×