kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.909   21,00   0,13%
  • IDX 7.199   58,54   0,82%
  • KOMPAS100 1.106   11,37   1,04%
  • LQ45 878   11,64   1,34%
  • ISSI 221   1,06   0,48%
  • IDX30 449   6,23   1,41%
  • IDXHIDIV20 540   5,82   1,09%
  • IDX80 127   1,42   1,13%
  • IDXV30 134   0,44   0,33%
  • IDXQ30 149   1,71   1,16%

Warren Buffett Menumpuk Uang Tunai Hingga Rp 5.117 Triliun, Ini Kata Analis


Senin, 04 November 2024 / 12:35 WIB
Warren Buffett Menumpuk Uang Tunai Hingga Rp 5.117 Triliun, Ini Kata Analis
Perusahaan investasi yang dipimpin Warren Buffett, Berkshire Hathaway, melaporkan peningkatan signifikan kas menjadi US$ 325,2 miliar.


Sumber: Reuters | Editor: Noverius Laoli

Di sisi lain, pendapatan bersih Berkshire mencapai US$ 26,25 miliar, berbanding terbalik dengan kerugian US$ 12,77 miliar pada periode yang sama tahun lalu. Kenaikan ini didorong oleh keuntungan yang belum direalisasi dari investasi saham.

Kerugian dari Badai dan Asuransi

Bisnis asuransi Berkshire mencatat penurunan laba hingga 69% akibat kerugian dari polis lama dan klaim senilai US$ 565 juta dari Badai Helene.

Selain itu, perusahaan juga memperkirakan kerugian sebelum pajak sebesar US$ 1,3 miliar hingga US$ 1,5 miliar pada kuartal IV-2024 akibat Badai Milton yang melanda Florida pada Oktober.

Baca Juga: Ini 2 Aset yang Lebih Dilirik Warren Buffett Dibanding Bitcoin

Meskipun pendapatan dari investasi asuransi naik 48% menjadi US$ 3,66 miliar, potensi penurunan suku bunga oleh Federal Reserve dapat memengaruhi kinerja di masa depan.

Pada akhir Oktober, Berkshire menyelesaikan pembelian 8% saham Berkshire Hathaway Energy yang belum dimilikinya. Buffett, yang memimpin Berkshire sejak 1965, diperkirakan akan menyerahkan kepemimpinan kepada Wakil Ketua Greg Abel di masa mendatang.

Selanjutnya: Persita vs Malut United: Prediksi Skor & Link Live Streaming Hari Ini

Menarik Dibaca: Kerap Disamakan, Begini Perbedaan Rematik dan Asam Urat yang Perlu Anda Tahu



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×