kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Apa Itu NATO? Ini Penjelasan Singkat, Tujuan, dan Anggota NATO


Kamis, 27 Januari 2022 / 10:55 WIB
Apa Itu NATO? Ini Penjelasan Singkat, Tujuan, dan Anggota NATO
ILUSTRASI. NATO adalah singkatan dari North Atlantic Treaty Organization atau Pakta Pertahanan Atlantik Utara.


Penulis: Virdita Ratriani

Pasal ini diberlakukan agar jika sebuah anggota Pakta Warsawa melancarkan serangan terhadap Sekutu Eropa dari PBB, hal tersebut akan dianggap sebagai serangan terhadap seluruh anggota. 

Pakta Warsawa atau perjanjian persahabatan, kerja sama, dan bantuan bersama adalah aliansi militer negara-negara Blok Timur di Eropa Timur yang bertujuan mengorganisasikan diri terhadap kemungkinan ancaman dari aliansi NATO. 

Tetapi kekhawatiran terhadap kemungkinan serangan dari Eropa Barat ternyata tidak menjadi kenyataan. 

Pasal tersebut baru mulai digunakan untuk pertama kalinya dalam sejarah pada 12 September 2001, sebagai tindak balasan terhadap peristiwa serangan teroris 11 September 2001 terhadap AS yang terjadi sehari sebelumnya.

Baca Juga: Pasokan Rudal dan Peluncur Roket Javelin dari AS Tiba di Ukraina

Daftar 30 negara anggota NATO 

Anggota NATO awalnya adalah Belgia, Kanada, Denmark, Prancis, Islandia, Italia, Luksemburg, Belanda, Norwegia, Portugal, Inggris Raya dan Amerika Serikat.

Setelah itu, bergabung lagi dalam penandatangan Yunani, Turki, Jerman Barat, Spanyol, Repblik Ceko, Hungaria, Polandia, Bulgaria, Estonia, Latvia, Lituania, Rumania, Slowakia, Slovenia, Albania, Kroasia, Montenegro dan Makedonia Utara.

Dikutip dari laman resmi NATO, berikut adalah daftar 30 negara anggota NATO dan tahun bergabugnya:

  1. Albania (2009)
  2. Belgia (1949)
  3. Bulgaria (2004)
  4. Kanada (1949)
  5. Kroasia (2009)
  6. Republik Ceko (1999)
  7. Denmark (1949)
  8. Estonia (2004)
  9. Perancis (1949)
  10. Jerman (1955)
  11. Yunani (1952)
  12. Hungaria (1999)
  13. Islandia (1949)
  14. Italia (1949)
  15. Latvia (2004)
  16. Lithuania (2004)
  17. Luksemburg (1949)
  18. Montenegro (2017)
  19. Belanda (1949)
  20. Makedonia Utara (2020)
  21. Norwegia (1949)
  22. Polandia (1999)
  23. Portugal (1949)
  24. Romania (2004)
  25. Slovakia (2004)
  26. Slovenia (2004)
  27. Spanyol (1982)
  28. Turki (1952)
  29. Inggris Raya (1949)
  30. Amerika Serikat (1949)

Itulah penjelasan mengenai NATO adalah aliansi militer yang didirikan lantaran persaingan blok Barat dengan Uni Soviet. Serta penjelasan mengenai tujuan NATO dan anggota NATO. 



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×