kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.546.000   5.000   0,32%
  • USD/IDR 16.250   -50,00   -0,31%
  • IDX 7.089   8,79   0,12%
  • KOMPAS100 1.052   4,60   0,44%
  • LQ45 824   2,23   0,27%
  • ISSI 211   0,82   0,39%
  • IDX30 423   1,20   0,28%
  • IDXHIDIV20 506   1,80   0,36%
  • IDX80 120   0,34   0,28%
  • IDXV30 124   0,45   0,37%
  • IDXQ30 140   0,40   0,28%

Benarkah Trump berniat membentuk kelompok G11 untuk mengisolasi China?


Senin, 01 Juni 2020 / 14:24 WIB
Benarkah Trump berniat membentuk kelompok G11 untuk mengisolasi China?
ILUSTRASI. Presiden AS Donald Trump dan Presiden China Ci Jinping. Donald Trump berencana mengundang Australia, India, Korea Selatan, dan Rusia untuk bergabung dalam pertemuan G7. REUTERS/Kevin Lamarque TPX IMAGES


Sumber: South China Morning Post | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Presiden Amerika Serikat Donald Trump berencana mengundang Australia, India, Korea Selatan, dan Rusia untuk bergabung dalam pertemuan G7 yang akan datang, dalam suatu langkah yang memicu spekulasi bahwa ia berusaha membentuk blok untuk melawan China.

Dilansir South China Morning Post, Trump memang tidak mengatakan apakah dia ingin G7 menjadi G11 secara permanen, tetapi mengatakan bahwa dia ingin mengundang keempat negara ini untuk menghadiri KTT dan mengatakan dia merasa kelompok itu sangat ketinggalan jaman.

Baca Juga: Reli Wall Street bisa berhenti gara-gara isu Hong Kong hingga George Floyd

Juru bicara Gedung Putih Alyssa Farah mengatakan Trump ingin pertemuan puncak untuk membahas China, dan pengumuman itu menyusul meningkatnya ketegangan antara Washington dan Beijing terkait masalah-masalah seperti penanganan pandemi Covid-19 dan Hong Kong.

Korea Selatan dan Australia sama-sama sekutu lama AS, dan yang terakhir telah mendukung seruan untuk penyelidikan independen terhadap sumber coronavirus dan juga menyatakan keprihatinan tentang hukum keamanan nasional yang direncanakan untuk Hong Kong.

India, yang merupakan pusat dari strategi Indo-Pasifik Washington, juga memiliki sejumlah pertentangan dengan Cina, termasuk pertikaian perbatasan mereka saat ini di Ladakh.

Namun, Rusia telah membangun kemitraan ekonomi dan strategis dengan Beijing dan dikeluarkan dari G8 setelah invasi Ukraina 2014 dan aneksasi Krimea. Tapi Trump pada beberapa kesempatan menyarankan negara itu harus diundang kembali, karena kepentingan strategis globalnya.

Baca Juga: Ini sumber ketegangan baru antara China dan negara tetangga di Laut China Selatan

Ni Feng, Direktur Institute of American Studies di Chinese Academy of Social Sciences, mengatakan Trump sedang berusaha untuk memobilisasi dukungan dari sekutu AS dalam mengendalikan Tiongkok.

"Tujuannya sederhana yakni untuk mengisolasi China. Ini hanya permulaan, dan langkah-langkah penahanan akan menyusul," katanya.



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×