Sumber: CBSNews | Editor: Khomarul Hidayat
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Prosesi pelantikan presiden terpilih Amerika Serikat (AS) Donald Trump bakal diselimuti cuaca dingin. Dus, upacara pelantikan Trump akan berlangsung di dalam Gedung Capitol AS, berbeda dari tradisi selama ini di luar gedung karena suhu yang sangat dingin.
Tamu-tamu penting diperkirakan akan hadir di pelantikan Trump, termasuk para pemimpin negara lain dan CEO perusahaan teknologi.
Lantaran cuaca dingin pula, pelantikan Trump yang akan dihelat Senin (20/1) waktu setempat, tidak akan semeriah pelantikan presiden AS sebelumnya.
Kerumunan besar penonton yang berencana menyaksikan upacara pelantikan dari halaman Capitol akan jauh lebih sedikit setelah keputusan untuk memindahkan upacara pelantikan ke Capitol Rotunda yang terbatas karena suhu yang sangat rendah.
Terakhir kali pelantikan dipindahkan ke dalam gedung karena cuaca dingin adalah pada tahun 1985.
Baca Juga: Jelang Inagurasi Trump, Wapres China Bertemu Wapres Terpilih J.D. Vence dan Musk
Mereka yang akan hadir
Seperti dikutip CBS News, anggota parlemen dan pejabat seperti biasanya diperkirakan akan menghadiri pelantikan Trump, selain empat mantan presiden AS yang masih hidup — Bill Clinton, George W. Bush, Barack Obama, dan Presiden Biden. Wakil Presiden Kamala Harris, yang berhadapan dengan Trump dalam pemilihan 2024, juga diperkirakan akan hadir.
Sejumlah CEO teknologi, termasuk Mark Zuckerberg dari Meta, Jeff Bezos dari Amazon, Elon Musk dari Tesla, Tim Cook dari Apple, Shou Chew dari TikTok, dan Sundar Pichai dari Google, juga diperkirakan akan menghadiri pelantikan Trump.
Para raksasa teknologi, yang banyak di antaranya telah mendekati presiden terpilih dalam beberapa bulan terakhir, dijadwalkan untuk duduk di podium pelantikan bersama para calon kabinet dan pejabat terpilih, sebelum upacara dipindahkan ke dalam ruangan.
Sejumlah pemimpin asing juga diperkirakan akan menghadiri pelantikan tersebut. Termasuk Presiden Argentina Javier Milei dan Perdana Menteri Italia Giorgia Meloni. Wakil presiden Tiongkok, Han Zheng, juga diharapkan hadir untuk mewakili Presiden Xi Jinping, yang diundang Trump. Menurut catatan Departemen Luar Negeri yang berasal dari tahun 1874, seorang pemimpin asing tidak pernah menghadiri upacara penyerahan kekuasaan.
Yang tampil di upacara pelantikan Trump adalah bintang musik country Carrie Underwood dan penyanyi opera Christopher Macchio. Sementara penyanyi-penulis lagu Lee Greenwood, paduan suara dari University of Nebraska–Lincoln dan United States Marine Band diharapkan memberikan kontribusi musik untuk acara tersebut.
Baca Juga: Donald Trump Kembali ke Gedung Putih, Siap-siap Kebijakan Kontroversial Guncang Dunia
Sementara itu, mantan ibu negara Michelle Obama tidak akan hadir di pelantikan Trump, dan alasan ketidakhadirannya belum disebutkan, yang menandai satu-satunya ketidakhadiran di antara ibu negara yang masih hidup.
Mantan Ketua DPR Nancy Pelosi juga tidak akan hadir, dan seorang juru bicara juga tidak memberikan alasan atas rencana ketidakhadirannya. Kedua wanita itu menghadiri pelantikan Trump tahun 2017.
Donald Trump sendiri pernah melewatkan pelantikan Presiden Biden pada tahun 2021, yang terjadi dua minggu setelah serangan 6 Januari 2021 di Capitol dan saat Trump terus mengklaim kemenangan dalam pemilihan 2020.
Dengan memilih untuk tidak hadir, Trump menjadi presiden pertama dalam lebih dari 150 tahun yang melewatkan upacara di mana penggantinya dilantik, dan hanya yang kelima dalam sejarah AS yang melakukannya.
Pelantikan Biden juga menampilkan kerumunan yang lebih sedikit dari biasanya karena pembatasan COVID-19.
Baca Juga: Donald Trump Kembali ke Gedung Putih dengan Kekuatan Lebih Besar