Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
KONTAN.CO.ID - Memiliki perekonomian yang baik jelas jadi dambaan setiap negara beserta penduduknya. Berdasarkan sejumlah parameter, berikut adalah negara dengan ekonomi terbaik di dunia.
Ekonomi yang baik seringkali dinilai dari pendapatan negara atau nilai Produk Domestik Bruto (PDB), baik total maupun per kapita.
Namun, sehatnya perekonomian negara tentu bisa dilihat dari kemampuan mereka dalam bertumbuh.
Daftar ini disusun berdasarkan tingkat pertumbuhan PDB riil terkini di antara deretan negara dengan PDB per kapita tertinggi, serta seberapa besar PDB mereka bertumbuh.
Berikut adalah 10 negara dengan ekonomi terbaik di dunia tahun 2024.
Baca Juga: 10 Negara Terkaya di Dunia: Ada Italia, India, Hingga Amerika Serikat
10. Denmark
Denmark sukses jadi negara dengan ekonomi yang sehat dan penduduknya bisa menikmati standar hidup yang tinggi. Mengutip Insider Monkey, pertumbuhan PDB Denmark menyentuh angka 2,10%. Nilai PDB Denmark adalah US$409,9 miliar, dengan PDB per kapita di angka US$68.900.
9. Singapura
Pertumbuhan PDB Singapura juga ada di angka 2,10%. Negara kecil di Asia Tenggara ini membuktikan bahwa mereka berhasil jadi salah satu negara paling maju dan terkaya di dunia. PDB Singapura adalah US$525,2 miliar, dengan PDB per kapita US$88.450.
8. Norwegia
Norwegia memiliki PDB US$526,9 miliar dengan PDB per kapita US$94.600. Norwegia adalah negara Nordik dengan peringkat tertinggi dalam daftar negara dengan ekonomi terbaik. Pertumbuhan PDB Norwegia ada di angka 1,50%.
Baca Juga: Daftar 10 Negara Terkaya di Eropa Tahun 2024
7. Uni Emirat Arab
Kota Dubai di negara ini terkenal dengan tujuan wisata bagi orang terkaya di dunia. Pertumbuhan PDB Uni Emirat Arab mencapai 3,50%, dengan PDB US$527,8 miliar dan PDB per kapita US$53.920.
6. Irlandia
Negara dengan ekonomi terbaik berikutnya adalah Irlandia. Negara ini mencatat pertumbuhan PDB sebesar 1,50%, dengan PDB total US$564 miliar dan PDB per kapita US$106.060.
5. Taiwan
Taiwan juga jadi salah satu negara dengan ekonomi terbaik. PDB Taiwan bertumbuh 3,10%, dengan PDB US$802,9 miliar dan PDB per kapita US$34.430.
4. Arab Saudi
Arab Saudi juga masuk daftar ini berkat kakayaan minyaknya. PDB Arab Saudi tumbuh 2,60%, dengan nilai PDB US$1,1 triliun dan PDB per kapita US$33,040.
Baca Juga: 10 Negara Terkaya di Asia Tahun 2024: China Masih Sulit Dikejar
3. Spanyol
PDB Spanyol tumbuh 1,90%. Negara dengan industri otomotif terbesar kedua di Eropa setelah Jerman ini mencatat nilai PDB US$1,65 triliun dan PDB per kapita US$34.050.
2. Korea Selatan
Berikutnya ada Korea Selatan yang bisa ada di posisi ini berkat kemajuan teknologinya. Pertumbuhan PDB Korea Selatan ada di angka 2,3%, dengan nilai PDB total US$$1,76 triliun dan PDB per kapita US$34.165.
1. Amerika Serikat
Di posisi puncak daftar negara dengan ekonomi terbaik di dunia tentu ada Amerika Serikat. PDB AS mencapai US$28,7 triliun dengan PDB per kapita US$85.370. Saat ini pertumbuhan PDB AS ada di kisaran 2,70%.