kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Hubungi Jokowi, Xi Jinping Berharap Hubungan China dan Indonesia Semakin Erat


Minggu, 16 Januari 2022 / 06:10 WIB
Hubungi Jokowi, Xi Jinping Berharap Hubungan China dan Indonesia Semakin Erat


Sumber: Xinhua | Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

KONTAN.CO.ID - BEIJING. Presiden China Xi Jinping dan Presiden Indonesia Joko Widodo, pada hari Selasa (11/1), melakukan obrolan yang cukup mendalam melalui telepon. Kedua pemimpin negara sepakat untuk memperkuat kerja sama di era pascapandemi.

Secara khusus Xi menyarankan agar kedua negara mengintegrasikan kerja sama Belt and Road dengan pola pembangunan baru China dan rencana pembangunan nasional jangka menengah dan panjang Indonesia.

"Sejak tahun lalu, hubungan China dan Indonesia telah bergerak maju dengan tetap menjaga stabilitas di tengah pandemi Covid-19. Kedua negara telah meluncurkan mekanisme kerja sama dialog tingkat tinggi, dan membentuk pola baru kerja sama bilateral dalam politik, ekonomi, budaya, dan maritim," ungkap Xi, seperti dikutip Xinhua.

Xi menambahkan, baik China maupun Indonesia sama-sama negara berkembang utama dan memiliki cita-cita yang sama dalam mengejar pembangunan nasional dan mencari kebahagiaan bagi rakyatnya.

Baca Juga: WFP: Tidak Ada Bantuan Kemanusiaan ke Korea Utara Sejak Maret 2021

"Dalam menghadapi perubahan besar dan pandemi, kedua negara harus berusaha membangun komunitas dengan masa depan bersama. Kunci untuk mencapai tujuan ini adalah menyelesaikan hal-hal nyata dengan baik satu demi satu," lanjut Xi.

Xi menegaskan bahwa China akan terus bekerja sama dengan Indonesia di seluruh rantai industri vaksin, mulai dari penelitian dan pengembangan hingga membangun pusat produksi vaksin.

China juga akan bekerja sama dengan Indonesia untuk meningkatkan tata kelola kesehatan masyarakat global dan membangun komunitas kesehatan global untuk semua pihak dengan tujuan yang sama, yaitu memerangi pandemi.

Di luar urusan pandemi, Xi mengatakan bahwa China akan sangat mementingkan peran Indonesia dalam urusan regional dan internasional, dan siap bekerja sama dengan Indonesia untuk mengimplementasikan konsensus yang dicapai pada KTT peringatan China-ASEAN tahun lalu. Termasuk mengupayakan pemulihan ekonomi regional dan menjaga perdamaian dan stabilitas regional.

Baca Juga: Korea Selatan Desak Indonesia Kembali Buka Keran Ekspor Batubara

"China siap bekerja sama dengan Indonesia untuk mempraktikkan multilateralisme sejati, secara aktif mengimplementasikan Inisiatif Pembangunan Global, menjaga kepentingan pasar berkembang dan negara berkembang, serta berkontribusi dalam mendorong pemulihan ekonomi global dan meningkatkan tata kelola ekonomi global," pungkas Xi.

Tahun ini China dan Indonesia memiliki peran penting dalam komunitas internasional. China menjadi tuan rumah BRICS, sementara Indonesia telah mulai aktif sebagai pemimpin G20.

Dari pihak Indonesia, Presiden Jokowi menyambut baik dukungan penuh China dan bersedia bekerja sama di bidang-bidang seperti ekonomi, perdagangan, dan respons pandemi. Indonesia juga siap berperan aktif mempromosikan kerja sama Belt and Road, dan memajukan pembangunan Koridor Ekonomi Komprehensif Regional dan implementasi "Two Countries, Twin Parks".

"Indonesia menyambut baik perusahaan China untuk berinvestasi di Indonesia dan melakukan kerja sama di bidang teknologi tinggi, pembangunan hijau, dan bidang lainnya," ungkap Jokowi.




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×