kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

India Jadi Pembeli Senjata Rusia Terbesar, US$13 Miliar Dalam 5 Tahun Terakhir


Senin, 13 Februari 2023 / 13:20 WIB
India Jadi Pembeli Senjata Rusia Terbesar, US$13 Miliar Dalam 5 Tahun Terakhir
ILUSTRASI. Presiden Rusia Vladimir Putin dan Perdana Menteri India Narendra Modi selama?pertemuan di Hyderabad House di New Delhi, India, 6 Desember 2021. REUTERS/Adnan Abidio


Sumber: Reuters | Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

KONTAN.CO.ID - NEW DELHI. India masih menjadi pembeli senjata Rusia terbesar di dunia. Dalam lima tahun terakhir, India telah mendatangkan senjata Rusia dengan nilai mencapai US$13 miliar atau sekitar Rp 198 triliun.

Mengutip Reuters, pembelian senjata India menyumbang sekitar 20% dari total pesanan yang diterima Rusia saat ini.

India bahkan dilaporkan telah memesan senjata dan peralatan militer lainnya dari Rusia dengan nilai lebih dari US$10 miliar.

India, China, dan beberapa negara Asia Tenggara memang masih mempertahankan minat mereka untuk membeli senjata Rusia di tengah kecaman atas aksi mereka di Ukraina.

Baca Juga: India Kian Mesra dengan Rusia, Zelensky Telepon Modi

Pejabat kerjasama teknik dan militer Rusia, Dmitry Shugayev, mengatakan India masih menjadi satu mitra utama Rusia di bidang kerja sama militer-teknis meski mendapat banyak tekanan dari Barat.

"Terlepas dari tekanan terhadap India dari negara-negara Barat yang dipimpin oleh Amerika Serikat, India terus menjadi salah satu mitra utama Rusia di bidang kerja sama militer-teknis," kata Shugayev kepada kantor berita Rusia, Interfax.

Menurut laporan Interfax, ekspor senjata tahunan Rusia sekitar US$14-15 miliar, sementara rata-rata pesanan yang diterima stabil di sekitar US$ 50 miliar.

Baca Juga: Rusia Dituding Punya Anggaran Buat Propaganda untuk Benarkan Perangnya di Ukraina

Negara-negara Asia umumnya tertarik dengan sistem pertahanan rudal Triumf S-400, sistem rudal permukaan-ke-udara jarak pendek seperti Osa, Pechora atau Strela, serta pesawat tempur Su-30, helikopter, serta drone MiG-29.

Dilansir dari TASS, Rusia menampilkan sekitar 200 sampel senjata dan peralatan militer pada pameran kedirgantaraan internasional ke-14 Aero India 2023 yang dibuka hari Senin (13/2) di Bengaluru.

Dalam momen ini pesanan baru kemungkinan melonjak, mengingat India sedang mencari pesawat militer baru dengan anggaran miliaran dolar.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×