Sumber: CNBC | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bos Amazon Jeff Bezos, yang juga orang terkaya dunia terancam membayar pajak sebesar US$ 9 miliar atau setara Rp 127 triliun per tahun (kurs Rp 14.150 per dolar AS) bila nominasi calon presiden dari Partai Demokrat Bernie Sanders menjadi Presiden AS pada 2020 mendatang.
Pasalnya, Bernie Sanders dan Elizabeth Warren, nominasi calon presiden AS dari partai demokrat lainnya, berjanji akan menarik pajak besar terhadap para miliarder papan atas AS.
Baca Juga: Jeff Bezos dan Elon Musk balapan membawa internet ke tempat terpencil di bumi
Bila program Sander itu diterapkan maka, Bezos diperkirakan akan membayar lebih banyak membayar pajak tahunn dibandingkan dengan kekayaan bersih atas 50 orang Amerika terkaya seperti yang tercantum di Majalah Forbes.
"Saya kira miliarder seharusnya tidak ada," kata Sanders kepada New York Times, seperti dilansir CNBC.
Jika rencana Sanders ini diberlakukan, maka diperkirakan para miliarders AS akan kehilangan setengah dari kekayaan mereka dalam 15 tahun. Tentu dengan catatan semua faktor lainnya seperti harga saham atau nilai bisnis mereka tetap konstan.
Sementara Warren juga menyampaikan rencananya untuk menarik pajak miliarder pada tingkat yang lebih tinggi daripada multijutawan. Rencana ini jauh lebih menghukum mereka yang berada di posisi paling atas - yang mencerminkan dukungan kuat untuk memajaki orang kaya di antara pemilih tertentu.
Rencana Warren akan mengenakan pajak 2% terhadap mereka yang memiliki kekayaan lebih dari US$ 50 juta dan 3% pada mereka yang memiliki kekayaan lebih dari US$ 1 miliar.
Baca Juga: Di tengah tekanan politik, Jeff Bezos dan Zuckerberg ke Washington
Sementara, Sanders akan memungut pajak mulai pada tingkat kekayaan yang lebih rendah - mengenakan pajak pada mereka yang memiliki kekayaan senilai US$ 32 juta sebesar 1%.
Kemudian bagi mereka yang memiliki kekayaan lebih dari US$ 500 juta, akan dikenakan pajak sebesar 4%. Mereka yang memiliki kekayaan lebih dari US$ 10 miliar akan dikenakan pajak pada tingkat 8%. Jumlah pajak ini empat kali lebih tinggi dari tarif pajak kekayaan tertinggi yang pernah diberlakukan oleh negara-negara Eropa.
Tingkat tinggi di atas adalah alasan utama Sanders memproyeksikan pajaknya akan meningkatkan US$ 4,35 triliun selama 10 tahun, dibandingkan dengan Warren, yang diperkirakan akan meningkatkan US$ 2,6 triliun.
Baca Juga: Jeff Bezos targetkan pada 2040, Amazon e-commerce terbesar yang bebas polusi
Berikut adalah beberapa contoh tagihan pajak kekayaan tahunan yang akan dibayarkan oleh beberapa miliarder top saat ini, selain pajak penghasilan apa pun, pajak properti, dan pajak gaji yang sudah mereka bayarkan.
Perkiraan tagihan pajak kekayaan 2019
- Jeff Bezos: US$ 9 miliar
- Bill Gates: US$ 8,6 miliar
- Warren Buffett: US$ 6,6 miliar
- Mark Zuckerberg: US$5,8 miliar
- Larry Page: US$ 4,8 miliar
- Charles Koch: US$ 4,8 miliar
- Larry Ellison: US$ 4,7 miliar
- Sergey Brin: US$ 4,6 miliar
- Rob Walton: US$ 4,2 miliar
- Jim Walton: US$ 4,2 billion
Catatan: Estimasi didasarkan pada kekayaan bersih masing-masing individu seperti yang dilaporkan oleh Bloomberg Billionaires Index.