kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.504.000   5.000   0,33%
  • USD/IDR 15.935   0,00   0,00%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Pendiri Telegram ajak hapus WhatsApp dari ponsel, ini alasannya


Selasa, 26 November 2019 / 16:55 WIB
Pendiri Telegram ajak hapus WhatsApp dari ponsel, ini alasannya
ILUSTRASI. Seorang pria berpose dengan smartphone di depan displai logi WhatsApp.


Reporter: kompas.com | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - Pavel Durov, Pendiri Telegram, menyerukan ajakan untuk menghapus WhatsApp dari ponsel. Ajakan menghapus aplikasi pesan instan pesaingnya itu bukan tanpa alasan.

Menurut Durov, WhatsApp bukan saja gagal melindungi pesan yang penggunanya kirim. Tapi, juga seringkali dipakai sebagai trojan alias didompleng program jahat untuk mengintai konten di luar WhatsApp milik pengguna.

Konten-konten tersebut termasuk koleksi foto, video, dan file yang tersimpan di dalam smartphone. "Hapus saja WhatsApp dari ponsel, kecuali Anda tidak keberatan foto-foto dan pesan Anda dipublikasikan suatu saat nanti," kata Durov di kanal Telegramnya yang diikuti 335.000 akun.

Baca Juga: Awas, WhatsApp ternyata bisa diretas lewat kiriman file video

Pengguna aktif bulanan Telegram saat ini mencapai 200 juta, mengutip Forbes, Senin (25/11). Jumlah itu masih jauh di bawah WhatsApp yang pengguna aktif bulanannya mencapai angka 1,6 miliar.

Mungkin karena jumlah pengguna yang relatif sedikit dibanding WhatsApp, Telegram termasuk jarang menjadi objek peretasan atau pembobolan keamanan, seperti yang pesaingnya alami.

Durov sebelumnya dikenal sering mengumbar kelemahan-kelemahan WhatsApp, atau lubang keamanan yang baru terungkap, sebagai sarana untuk mempromosikan Telegram.

Baca Juga: Lewat WhatsApp, Anda bisa menghubungi Halo BCA

Pengguna WhatsApp minggu lalu juga baru saja diminta untuk memperbarui aplikasi, menyusul temuan sebuah bug yang memungkinkan hacker membobol akun melalui kiriman file video.

Penulis: Reska K. Nistanto

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pendiri Telegram Ajak Hapus WhatsApp dari Ponsel"



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×