Reporter: Syamsul Ashar | Editor: Syamsul Azhar
IMF memperkirakan ekonomi negara yang tengah bersitegang dengan China di perbatasan Himalaya tersebut, tahun ini hanya mengalami minus sebesar 4,5%, atau lebih baik dibandingkan dengan proyeksi yang dirilis IMF pada April 2020 silam yakni mengalami pertumbuhan minus 6,4%.
Sedangkan untuk tahun depan IMF memperkirakan ekonomi India bisa tumbuh hingga 6%.
Proyeksi IMF yang dikeluarkan pada 24 Juni 2020 ini jauh lebih optimistis jika dibandingkan dengan prediksi awal April lalu yang memperkirakan ekonomi India pada 2020 masih tumbuh negatif 1,4%
- JERMAN
Negara terakhir dari 10 negara yang diprediksi bakal mengalami pemulihan ekonomi dengan cepat adalah Jerman.
IMF memperkirakan ekonomi Jerman tahun ini mengalami pertumbuhan ekonomi negatif sebesar 7,8%.
Angka ini jauh lebih pesimistis jika dibandingkan dengan proyeksi IMF di April 2020 yakni pertumbuhan ekonomi Jerman minus 0,8%.
Sedangkan untuk proyeksi ekonomi tahun depan, IMF memperkirakan Jerman mamputumbuh sebesar 5,4%.
Pada April 2020 lalu IMF juga sudah memperkirakan pertumbuhan ekonomi Jerman tahun depan bakal positif meskipun hanya di kisaran 0,2%.
Proyeksi 24 Juni 2020 | Proyeksi April 2020 | |||
2020 | 2021 | 2020 | 2021 | |
CHINA | 1.0 | 8.2 | –0.2 | –1.0 |
PRANCIS | –12.5 | 7.3 | –5.3 | 2.8 |
FILIPINA | –3.6 | 6.8 | –4.2 | –0.8 |
MALAYSIA | –3.8 | 6.3 | –2.1 | –2.7 |
INGGRIS | –10.2 | 6.3 | –3.7 | 2.3 |
ITALIA | –12.8 | 6.3 | –3.7 | 1.5 |
SPANYOL | –12.8 | 6.3 | –4.8 | 2.0 |
INDONESIA | –0.3 | 6.1 | –0.8 | –2.1 |
INDIA | –4.5 | 6.0 | –6.4 | –1.4 |
JERMAN | –7.8 | 5.4 | –0.8 | 0.2 |
Sumber: World Economic Outlook IMF, Juni 2020 |