kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   0,00   0,00%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Tegang, sekelompok orang didampingi pejabat AS paksa masuk Konsulat China di Houston


Sabtu, 25 Juli 2020 / 10:25 WIB
Tegang, sekelompok orang didampingi pejabat AS paksa masuk Konsulat China di Houston
ILUSTRASI. Bendera AS-China.


Sumber: Reuters | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - HOUSTON. Sekelompok pria yang didampingi oleh pejabat Departemen Luar Negeri Amerika Serikat (AS) terlihat memaksa membuka pintu Konsulat China di Houston pada Jumat (24/7). Peristiwa ini tak lama setelah perintah penutupan Konsulat China oleh Pemerintah AS yang mulai berlaku pukul 16.00 waktu setempat.

Melansir Reuters, dalam kelompok itu termasuk seorang pria yang tampaknya pejabat tinggi Departemen Luar Negeri AS untuk Misi Luar Negeri, Cliff Seagroves. Kelompok itu tidak menanggapi ketika ditanya siapa mereka oleh wartawan yang ada di sekitar Konsulat China.

Juru bicara Departemen Luar Negeri AS menolak untuk menjawab pertanyaan dari Reuters tentang Seagroves atau aktivitas kelompok tersebut di Konsulat China.

Baca Juga: China membalas: Beijing perintahkan AS tutup konsulat di Chengdu

Baca Juga: AS: Militer China gunakan konsulat di Houston untuk mencuri hasil penelitian

Setelah orang-orang itu membuka pintu belakang Konsulat China dan masuk, dua anggota berseragam dari Biro Keamanan Diplomatik AS  Negara Bagian Texas tiba untuk menjaga pintu. Mereka juga tidak menanggapi pertanyaan dari wartawan.

Kedutaan Besar Cina di Washington tidak menanggapi permintaan komentar dari Reuters.

Staf Konsulat China di Houston telah meninggalkan gedung tidak lama setelah jam 16.00 waktu setempat dengan menggunakan kendaraan, sebelum pintu dipaksa terbuka, menurut saksi mata kepada Reuters.



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×