Sumber: Reuters | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Trump mengatakan perintah eksekutifnya akan memungkinkan Amerika Serikat untuk menjatuhkan sanksi terhadap para pejabat Turki saat ini yang mungkin terlibat dalam pelanggaran hak asasi manusia. Dia mengatakan akan mengizinkan sanksi seperti pemblokiran properti dan melarang masuk ke Amerika Serikat.
Lira Turki, yang telah melemah sekitar 0,8% kemarin, tak banyak bereaksi pasca pengumuman Trump. Lira berada di level 5,9300 pada pukul 15.00 waktu New York dari posisi sebelumnya 5,9260.