kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,65   -6,71   -0.72%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Turki siap memberi bantuan keamanan jika Taliban meminta


Rabu, 18 Agustus 2021 / 10:40 WIB
Turki siap memberi bantuan keamanan jika Taliban meminta
ILUSTRASI. Warga Kabul berebut untuk masuk ke Bandara Internasional Hamid Karzai di Kabul, Afghanistan 16 Agustus 2021.


Sumber: Reuters | Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

KONTAN.CO.ID - ANKARA. Turki menyambut dengan baik semua pesan dari Taliban yang kini menguasai Afghanistan. Turki bahkan menyatakan siap memberi bantuan teknis dan keamanan apabila Taliban membutuhkannya.

Menteri Luar Negeri Mevlut Cavusoglu memandang positif semua pesan yang dikirim Taliban sejak mereka mengambil alih Afghanistan hari Minggu (15/8) lalu.

"Kami terus berdialog dengan semua pihak, termasuk Taliban. Kami memandang positif pesan yang telah diberikan Taliban sejauh ini, baik kepada orang asing, kepada individu diplomatik atau rakyatnya sendiri," ungkap Cavusoglu pada hari Selasa (17/8), seperti dikutip Reuters.

Sehari sebelumnya, Turki telah membatalkan rencana untuk menjaga dan mengoperasikan bandara Kabul karena kekacauan masih belum terkendali.

Di sisi lain, Turki disebut siap memberikan bantuan teknis dan keamanan jika Taliban memintanya. Saat ini masih ada sekitar 600 tentara Turki di Afghanistan.

"Kami tidak tahu apakah Taliban memiliki cukup personel untuk menjalankan bandara. Mereka mungkin meminta kami untuk dukungan teknis. Kehadiran kami di bandara dapat berlanjut dalam kerangka itu," ungkap seorang pejabat anonim Turki kepada Reuters.

Baca Juga: Taliban pastikan wanita Afghanistan tak wajib gunakan burqa

Taliban sebelumnya telah memperingatkan Turki agar tidak menjaga pasukan di Kabul untuk menjaga bandara. Tetapi, pejabat itu mengatakan Taliban tidak meminta pasukan Turki untuk meninggalkan Afghanistan.

Turki berharap bisa terus menjalin hubungan baik dengan Taliban. Hubungan baik dengan Turki sebagai negara Islam yang besar bisa membantu mereka mendapatkan pengakuan internasional.

Turki juga merupakan negara Muslim yang memiliki salah satu kekuatan militer terbesar, bahkan jika dibandingkan dengan rekan-rekan lainnya di NATO.

Melalui paham Islam yang sama, serta kemampuan militer yang besar, peluang Turki untuk tetap hadir di Afghanistan sangatlah besar.

Selanjutnya: Rusia menyebut Kabul kini lebih aman di bawah kendali Taliban




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×