kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Peringatan WHO: Penyebaran virus corona di luar China bisa jadi api yang lebih besar


Senin, 10 Februari 2020 / 23:10 WIB
Peringatan WHO: Penyebaran virus corona di luar China bisa jadi api yang lebih besar
ILUSTRASI. Seorang Pengawal Kerajaan Malaysia mengenakan masker pelindung saat berjaga di luar Istana Nasional, menyusul wabah virus corona baru di Cina, di Kuala Lumpur, Malaysia, 10 Februari 2020.


Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - JENEWA. Ketua Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus mengingatkan penyebaran virus corona baru kepada orang yang tidak memiliki sejarah perjalanan ke China.

"Penyebaran virus pada orang yang tidak memiliki sejarah perjalanan ke China yang bisa jadi percikan yang menjadi api yang lebih besar," kata Tedros di Jenewa, Senin (10/2), seperti dikutip Reuters.

Untuk itu, Tedros mengatakan, tim ahli kesehatan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sudah tiba di China pada Senin (10/2) untuk menyelidiki wabah virus corona baru.

Baca Juga: Presiden Xi: China akan memenangkan pertempuran melawan wabah virus corona

Tedros, yang mengunjungi Beijing untuk mengadakan pembicaraan dengan Presiden Tiongkok Xi Jinping akhir Januari, kembali dengan kesepakatan mengirim misi internasional. Butuh hampir dua minggu untuk mendapatkan lampu hijau dari Pemerintah China untuk komposisi tim itu.

Sebelumnya, Feng Feng, peneliti Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit China, pada Minggu (9/2), menyebutkan, virus corona baru tidak mengambang di udara untuk waktu yang lama.




TERBARU

[X]
×