Sumber: Bloomberg | Editor: Lamgiat Siringoringo
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Kekayaan CEO Zoom Video Communications Inc. Eric Yuan melonjak. Cuma dalam beberapa jam, Yuan memperoleh US$ 4,2 miliar atau setara Rp 61,2 triliun (kurs Rp 14.587).
Mengutip Bloomberg, saham perusahaan pertemuan virtual milik Yuan melonjak sebanyak 26% menjadi US$ 410 pada akhir perdagangan AS Senin (31/8). Kenaikan harga ini karena mereka melaporkan lonjakan pendapatan kuartalan dan menyarankan pertumbuhan eksplosif akan terus berlanjut. Jika saham mempertahankan keuntungan seperti itu pada hari Selasa (1/9) kekayaan Yuan akan melampaui US$ 20 miliar.
Zoom telah menjadi salah satu penerima manfaat paling jelas dari pandemi virus corona, dengan bisnis dan lembaga pendidikan beralih ke layanan untuk bekerja dan mengajar dari jarak jauh.
Belakangan memang hari-hari terbaik bagi para miliarder terutama yang mempunyai perusahan sahaam teknologi. Seperti Jeff Bezos dari Amazon.com Inc yang kekayaan bersihnya tumbuh sebesar US$ 13 miliar dalam satu hari di bulan Juli, dan Elon dari Tesla Inc. Musk menambahkan US$ 8 miliar dalam 24 jam bulan lalu. Kedua pria itu telah mencapai rekor kekayaan, dengan Bezos melewati US$ 200 miliar dan Musk melampaui US$ 100 miliar minggu lalu.