kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.313.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Amazon akan luncurkan komputer tablet baru


Kamis, 06 September 2012 / 10:57 WIB
Amazon akan luncurkan komputer tablet baru
ILUSTRASI. Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19, Wiku Adisasmito.


Reporter: Zaskia Paramitha, Reuters | Editor: Edy Can

SAN FRANSISCO. Amazon.com Inc. menyiapkan senjata baru dalam persaingan komputer tablet. Rencananya, Amazon akan mengeluarkan satu komputer tablet baru versi Kindle Fire berukuran 7 inchi di Los Angeles dalam waktu dekat ini.

Tablet dengan ukuran yang lebih besar akan menyusul kemudian. “Faktor yang menentukan adalah seberapa besar harga yang ditawarkan Kindle Fire,” kata So Young Lee, analis dari SunTrust Robinson Humphrey.

Rencananya, Amazon akan menjual tablet dengan harga miring supaya produknya dipakai oleh banyak orang. Setelah itu, Amazon akan mulai memasarkan konten digital dengan margin yang lebih tinggi, misalnya e-books, video, permainan, aplikasi, dan musik.

Saat ini, Amazon harus bersaing dengan raksasa telekomunikasi Apple Inc, Google Inc, dan perusahaan teknologi lainnya di pasar tablet dunia. “Kesuksesan penjualan tablet akan jauh lebih berarti bagi Amazon ketimbang Google,” kata Chad Bartley, analis dari Pacific Crest Securities.

Perlu diketahui, Amazon adalah salah satu penjual buku, CD, DVD, dan video terbesar di dunia. Namun, seiring perkembangan zaman, produk-produk tersebut banyak dijual dalam bentuk digital.

Oleh karena itu, Amazon harus menyesuaikan diri dengan pasar agar perusahaan tidak tertinggal dari kompetitornya. “Tablet akan sangat membantu penjualan konten digital untuk para konsumen,” kata Bartley.




TERBARU

[X]
×