Sumber: Reuters | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON/ADEN, Yaman. Amerika Serikat (AS) berjanji akan terus menyerang kelompok Houthi di Yaman hingga mereka menghentikan serangan terhadap kapal dagang. Pernyataan ini disampaikan oleh Menteri Pertahanan AS Pete Hegseth pada Minggu (16/3).
Sementara kelompok yang didukung Iran itu mengancam akan meningkatkan serangan sebagai balasan atas serangan udara AS yang menewaskan puluhan orang sehari sebelumnya.
Kementerian Kesehatan yang dikelola Houthi melaporkan bahwa serangan udara tersebut menewaskan sedikitnya 53 orang.
Baca Juga: Houthi Ancam Balas Serangan Amerika Serikat (AS) di Yaman dengan Eskalasi
Serangan ini menjadi operasi militer terbesar AS di Timur Tengah sejak Presiden Donald Trump menjabat pada Januari.
Seorang pejabat AS mengatakan kepada Reuters bahwa kampanye ini bisa berlangsung selama beberapa minggu.
Pemimpin Houthi, Abdul Malik al-Houthi, menegaskan bahwa kelompoknya akan menargetkan kapal-kapal AS di Laut Merah selama serangan AS terhadap Yaman berlanjut.
"Jika mereka terus melakukan agresi, kami akan meningkatkan serangan," katanya dalam pidato yang disiarkan televisi.
Biro politik Houthi menyebut serangan AS sebagai "kejahatan perang," sementara Rusia mendesak Washington untuk menghentikan serangan.
Juru bicara militer Houthi mengklaim, tanpa memberikan bukti, bahwa mereka telah menyerang kapal induk USS Harry S. Truman dan kapal perang AS lainnya di Laut Merah dengan rudal balistik dan drone sebagai respons terhadap serangan AS.
Namun, seorang pejabat AS mengatakan bahwa pesawat tempur AS berhasil menembak jatuh 11 drone Houthi pada Minggu, dan tidak ada yang mendekati kapal Truman.
AS juga melacak sebuah rudal yang jatuh di lepas pantai Yaman dan dianggap tidak mengancam kapal mereka.
Baca Juga: Trump Melancarkan Serangan Besar-besaran ke Houthi di Yaman, 31 Orang Tewas
AS: Serangan akan Terus Berlanjut
Menteri Pertahanan AS Pete Hegseth mengatakan dalam wawancara dengan Fox News bahwa serangan ini akan berlanjut hingga Houthi menghentikan serangan mereka terhadap kapal-kapal dagang di perairan vital tersebut.
"Begitu Houthi mengatakan mereka akan berhenti menembaki kapal-kapal kami, kami akan berhenti menembaki drone mereka. Kampanye ini akan berakhir, tetapi sampai saat itu, kami tidak akan berhenti," tegasnya.
Ia menambahkan bahwa kampanye ini bertujuan untuk melindungi jalur perdagangan global dan menegaskan bahwa Iran telah mendukung Houthi terlalu lama. "Mereka sebaiknya mundur sekarang," ujarnya.
Kelompok Houthi, yang telah menguasai sebagian besar wilayah Yaman selama satu dekade terakhir, sebelumnya mengancam akan menyerang kapal-kapal Israel di Laut Merah jika Israel tidak mencabut blokade bantuan ke Gaza.
Baca Juga: Presiden AS Donald Trump Tetapkan Houthi Yaman sebagai Organisasi Teroris Asing
Mereka mulai melancarkan serangan terhadap kapal-kapal dagang sejak perang Israel-Hamas pecah pada akhir 2023 sebagai bentuk solidaritas dengan Palestina di Gaza.
Presiden Trump juga memperingatkan Iran, pendukung utama Houthi, untuk segera menghentikan dukungannya terhadap kelompok tersebut.
"Jika Iran mengancam Amerika Serikat, kami akan meminta pertanggungjawaban penuh kepada mereka, dan kami tidak akan bersikap lunak!" katanya.