Sumber: Reuters | Editor: S.S. Kurniawan
Thailand adalah sekutu tertua Washington di Asia. Tetapi, hubungan keduanya tegang oleh kudeta militer 2014 yang dipimpin oleh Kepala Militer Prayuth yang menggulingkan pemerintah sipil terpilih.
AS mengurangi beberapa pertukaran militer dengan Thailand, dan Bangkok menanggapi dengan menjalin hubungan lebih dekat dengan China.
Namun, hubungan AS-China kembali mesra setelah pemilihan umum Thailand tahun lalu, yang secara resmi memulihkan pemerintahan sipil sambil tetap menjadikan Prayuth sebagai pemimpin sipil atau perdana menteri.
Baca Juga: Menlu China meminta AS menghentikan pendekatan berbahaya dan lebih rasional
Hubungan yang kembali mesra itu menghasilkan kesepakatan senjata dengan Thailand untuk kendaraan pengangkut personel lapis baja dan helikopter serang ringan buatan AS tahun lalu.
Prayuth mengatakan, AS memberikan bantuan senilai US$ 2 juta untuk membantu Thailand mengatasi wabah virus corona baru, menurut rilis berita dari Kantor Perdana Menteri Thailand. Thailand sudah enam minggu tanpa kasus transmisi virus corona di masyarakat.