Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli
Perencana keuangan bersertifikat Douglas Boneparthp memperingatkan bahwa tidak semua orang harus mengikuti cara miliarder mengalokasikan portofolio mereka. Sebab setiap orang berinvestasi untuk tujuan mereka sendiri.
"Anda harus berinvestasi untuk tujuan Anda sendiri, termasuk toleransi Anda terhadap risiko dan preferensi Anda," katanya.
Bila Anda masih muda dan tidak butuh uang selama beberapa dekade, maka Anda bisa masuk ke kelas investasi agresif seperti saham. "Anda bisa memiliki aset 100% dalam bentuk ekuitas," tutur Boneparth.
Namun bagi mereka yang pra-pensiun atau pensiunan, perlu berinvestasi lebih sedikit ke saham dan mengurangi risiko dalam portofolio mereka. "Sebab mereka mengandalkan aset-aset itu untuk membiayai biaya pensiun mereka," tuturnya.
- Baca Juga: Bill Gates rekomendasikan lima buku ini untuk tahun 2020
- Baca Juga: Melihat lagi nasihat kesuksesan dari Bezos, Gates, Buffett, Jack Ma hingga Oprah
- Baca Juga: Rahasia Bill Gates untuk menjaga pikirannya tetap tajam dan bekerja maksimal