kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45926,73   11,38   1.24%
  • EMAS1.310.000 -1,13%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Donald Trump: Kami tidak senang dengan China atas pandemi virus corona


Rabu, 29 April 2020 / 02:10 WIB
Donald Trump: Kami tidak senang dengan China atas pandemi virus corona


Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID -  WASHINGTON. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan, China bisa menghentikan virus corona baru sebelum menyapu dunia, dan pemerintahannya sedang melakukan "penyelidikan serius" atas apa yang terjadi.

"Kami melakukan penyelidikan yang sangat serius. Kami tidak senang dengan China," kata Trump dalam konferensi pers di Gedung Putih, Senin (27/4). "Ada banyak cara Anda bisa meminta pertanggungjawaban mereka".

"Kami percaya, (penyebaran virus) itu bisa dihentikan pada sumbernya. Itu bisa dihentikan dengan cepat dan tidak akan menyebar ke seluruh dunia," ujar dia seperti dikutip Channelnewsasia.com.

Baca Juga: Ini isi perbincangan antara Presiden Jokowi dan Trump terkait penanganan virus corona

Pernyataan Trump itu adalah yang terbaru dari pemerintahannya, yang menargetkan penanganan China terhadap wabah virus corona yang bergulir akhir tahun lalu di Kota Wuhan dan telah berkembang menjadi pandemi global.

Presiden AS menyebutkan, dia mungkin meminta ganti rugi dari China, saat ditanya tentang editorial surat kabar Jerman yang meminta China membayar ke Jerman US$ 165 miliar sebagai ganti rugi karena kerusakan ekonomi akibat virus corona.

Ketika ditanya kembali, apakah AS akan mempertimbangkan untuk melakukan hal yang sama seperti Jerman, Trump menyatakan, "Kami bisa  melakukan sesuatu yang lebih mudah dari itu".

Baca Juga: Trump: Negara-negara bagian di AS dengan aman membuka kembali bisnis

"Jerman melihat hal-hal, kami melihat hal-hal," katanya. "Kami berbicara tentang lebih banyak uang dari yang Jerman bicarakan".




TERBARU

[X]
×