Reporter: Tri Adi | Editor: Tri Adi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menggeluti dunia investasi sejak berusia belasan, Warren Buffett yang kini berusia 88 tahun ini berhasil memiliki kekayaan US$ 80 miliar. Kekayaan sebesar itu menempatkan investor ulung ini menjadi orang terkaya ketiga di dunia. Namun, tahu tidak bagaimana cara dia menggunakan kekayaannya itu.
Ternyata hingga sekarang Warren Buffett masih tinggal di sebuah rumah sederhana di Omaha, Nebraska. Rumah dibeli Buffett tahun 1958 seharga US$ 31.500. Saat ini harganya diperkirakan US$ 652.619.
Memang, pada 1971, Buffettt membeli rumah untuk berlibur di Laguna Beach, California, dengan harga US$ 150.000. Namun, rumah itu hanya bertahan hingga Oktober 2018. buffett menjualnya seharga US$ 7,5 juta. Alhasil, Buffett kini hanya memiliki satu, yaitu rumah pertamanya di Omaha.
Baca Juga: Warren Buffet pernah akan melompat dari gedung tertinggi di Omaha
Tidak seperti miliarder lainnya yang memiliki bermacam-macam kendaraan mewah, Buffett hanya memiliki sebuah mobil bermerek Cadillac. Sebelumnya dia memiliki Cadillac DTS 2006, lalu berganti dengan Cadillac XTS pada 2014. Harga awal mobil itu hanya US$ 44.600.
"Saya memang tidak pernah memiliki keinginan besar untuk memiliki banyak rumah dan mobil," ujar Buffett kepada CNBC dan Yahoo Finance.
Baca Juga: Nasihat terbaik Warren Buffet untuk investor saham ritel
Soal makan pun Buffett tidak macam-macam. Investor yang lahir di Omaha itu selalu makan hal yang sama setiap pagi untuk sarapan, yaitu McDonald. Dia menghabiskan tidak lebih dari US$ 3,17 untuk pesanannya itu.
Namun, yang agak berbeda untuk Buffett adalah kegemarannya akan Coca Cola. Buffett mengatakan, dia dia biasanya minum lima Coke sehari. Jadi, bisa dibayangkan dia menghabiskan lebih banyak minuman daripada orang kebanyakan.
Yang membuat orang geleng kepala, ternyata untuk orang sekaya dia masih suka menyimpan voucher makan. Buffett suka mengajak koleganya, Bill Gates, untuk makan siang di McDonald's, dan dia membayar makanan itu dengan voucher yang dia miliki sebelumnya. Wah.
Baca Juga: Kebiasaan di masa kecil yang membuat Warren Buffet menjadi miliarder
Satu-satunya barang mewah bagi Buffettt adalah kepemilikan jet pribadi. Kepada CNBC, Buffett mengatakan, "Itulah satu-satunya yang membutuhkan banyak uang."
Warren Buffett memang lebih memilih hidup sederhana. Duitnya lebih banyak digunakan untuk beramal. Tidak mengherankan, dia dianggap sebagai salah satu filantropi paling dermawan di dunia. Sejak tahun 2000 dia telah mendonasikan lebih dari US$ 46 miliar.♦
Sumber: Bussinesinsider.com