CLOSE [X]
kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.322.000   -29.000   -1,23%
  • USD/IDR 16.754   -11,00   -0,07%
  • IDX 8.362   -54,96   -0,65%
  • KOMPAS100 1.159   -6,94   -0,60%
  • LQ45 844   -6,42   -0,76%
  • ISSI 292   -2,09   -0,71%
  • IDX30 440   -4,44   -1,00%
  • IDXHIDIV20 511   -3,54   -0,69%
  • IDX80 130   -1,04   -0,79%
  • IDXV30 135   -1,25   -0,92%
  • IDXQ30 141   -0,73   -0,52%

Efek Domino Taiwan: Rilis Film Jepang Crayon Shin-chan di China Ditunda!


Rabu, 19 November 2025 / 07:15 WIB
Efek Domino Taiwan: Rilis Film Jepang Crayon Shin-chan di China Ditunda!
ILUSTRASI. Distributor film Tiongkok menghentikan perilisan dua film anime Jepang di tengah memanasnya ketegangan diplomatik terkait Taiwan. Kondisi ini terjadi setelah Perdana Menteri Jepang Sanae Takaichi menyatakan bahwa Jepang bisa melakukan intervensi militer jika Tiongkok mencoba mengambil alih Taiwan. Yuichi Yamazaki/Pool via REUTERS


Sumber: Al Jazeera | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - Distributor film Tiongkok menghentikan perilisan dua film anime Jepang di tengah memanasnya ketegangan diplomatik terkait Taiwan.

Melansir Al Jazeera yang mengutip laporan penyiar negara CCTV pada Selasa (18/11/2025), Film Crayon Shin-chan the Movie: Super Hot! The Spicy Kasukabe Dancers dan Cells at Work! tidak akan tayang di daratan Tiongkok sesuai jadwal awal.

Langkah ini muncul saat hubungan Tokyo–Beijing berada di titik terendah dalam beberapa tahun, setelah Perdana Menteri Jepang Sanae Takaichi menyatakan bahwa Jepang bisa melakukan intervensi militer jika Tiongkok mencoba mengambil alih Taiwan.

CCTV menyebut distributor film mengambil keputusan “berhati-hati” ini dengan mempertimbangkan performa pasar film Jepang secara keseluruhan dan “sentimen penonton Tiongkok”.

Menurut laporan, pernyataan Takaichi yang dianggap “provokatif” akan berpengaruh pada persepsi publik terhadap film Jepang. Karena itu, perusahaan memilih menunda perilisan sesuai prinsip pasar dan preferensi penonton.

Naoise McDonagh, pakar coercive diplomacy dan tekanan ekonomi dari Edith Cowan University, Australia Barat, menilai langkah tersebut mengikuti pola strategi Tiongkok yang sudah dikenal.

Baca Juga: China Batalkan Ratusan Ribu Penerbangan ke Jepang akibat Ketegangan soal Taiwan

“Tiongkok biasanya menargetkan sektor yang tidak terlalu penting bagi ekonominya, tetapi mampu memberi tekanan finansial dan simbolik pada perusahaan Jepang,” katanya kepada Al Jazeera.

Menurutnya, tindakan semacam ini memberi sinyal bahwa pihak yang bertindak melawan kepentingan Beijing akan menanggung konsekuensi — sekaligus meningkatkan pengaruh Tiongkok pada keputusan politik negara lain terkait “garis merah” China.

Penundaan film ini mengikuti serangkaian tindakan balasan Beijing terkait pernyataan Takaichi, termasuk imbauan perjalanan yang memperingatkan warga Tiongkok agar tidak bepergian ke Jepang serta pengerahan kapal perang di dekat Kepulauan Senkaku yang disengketakan.

Pada Senin, Jepang mengeluarkan peringatan perjalanan balasan ke Tiongkok, meminta warganya menghormati adat lokal, menghindari kerumunan, dan berhati-hati saat berinteraksi dengan warga setempat.

Sekretaris Kabinet Jepang Minoru Kihara pada Selasa menyatakan advis tersebut berdasarkan kondisi sosial di negara tujuan dan mencerminkan laporan terbaru mengenai ketegangan Tokyo–Beijing.

Baca Juga: Dari Diplomasi ke Ancaman: China Babat Jepang dengan Senjata Ekonomi




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×