Sumber: Reuters | Editor: Tri Sulistiowati
KONTAN.CO.ID - Gempa bumi dahsyat yang berpusat di Myanmar mengguncang Asia Tenggara pada hari Jumat (28/3) terasa hingga Thailand.
Akibat gempa bumi tersebut sebuha bangunan gedung di Thailand runtuh.
Melansir dari Reuters tim penyelamat di Bangkok mencari 81 orang di reruntuhan bangunan yang runtuh.
Baca Juga: Ada Gempa Dahsyat, Bursa Efek Thailand Hentikan Perdagangan Saham
Di Thailand, menteri pertahanan mengatakan tim penyelamat sedang mencari 81 orang yang terjebak di reruntuhan gedung pencakar langit yang sedang dibangun dan runtuh menjadi tumpukan puing.
Gubernur Bangkok Chadchart Sittipunt mengatakan ada tiga kematian di lokasi pembangunan.
Dia memperingatkan kemungkinan gempa susulan tetapi mendesak orang-orang untuk tetap tenang dan mengatakan situasi sebagian besar terkendali.
Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) mengatakan gempa bumi, yang terjadi pada waktu makan siang, berkekuatan 7,7 skala Richter dan pada kedalaman 10 km (6,2 mil).
Pusat gempa berada sekitar 17 km dari kota Mandalay di Myanmar.
Baca Juga: 20 Maret Diperingati Sebagai Hari Kebahagiaan Internasional, Ini Fakta Menariknya