kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,34   -28,38   -2.95%
  • EMAS1.321.000 0,46%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Membangun e-commerce paling bernilai di negeri ginseng (1)


Kamis, 22 Agustus 2019 / 11:00 WIB
Membangun e-commerce paling bernilai di negeri ginseng (1)


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Tri Adi

KONTAN.CO.ID - Mampu melihat ceruk pasar yang menganga membuat Bom Kim berhasil menjadi pengusaha sukses di usia muda. Pria berusia 40 tahun ini tercatat sebagai miliarder termuda kedua di Korea Selatan. Pencapaian ini berasal dari kesuksesannya membangun e-commerce  Coupang sejak 2010 silam. Coupang menjadi perusahaan e-commerce paling bernilai di Korsel dengan pendapatan mencapai US$ 5 miliar pada tahun lalu. Adapun kekayaannya kini mencapai US$ 1 miliar.

Keputusan Bom Kim membangun bisnis di sektor digital berbuah manis. Pria asal Korea Selatan (Korsel) ini mampu menangkap peluang saat pemerintah rampung menyediakan internet berkecepatan tinggi dengan biaya rendah. Ia menggarap situs web yang beroperasi sebagai pengecer daring dan mengoperasikan layanan logistik 24 jam bernama Coupang. Ini menjadi pembuka jalan bagi pria yang sempat drop out dari Harvard Business School ini menjadi pengusaha yang sukses membangun perusahaan e-commerce tersohor di negeri gingseng tersebut.

Kini layanan e-commerce Coupang sudah melanglang buana ke berbagai penjuru Korsel. Perusahaan ini bahkan menjadi alasan utama Amazon.com gagal masuk ke pasar Korsel. Dari perusahaan inilah, Kim masuk dalam jajaran salah satu miliarder muda dunia. Majalah Forbes mencatat, total kekayaan Kim sebesar US$ 1 miliar pada Juli 2019.

Pria yang masih berusia 40 tahun ini tercatat sebagai miliarder termuda kedua di Korsel. Bahkan Ia berada pada urutan ke-40 sebagai orang paling tajir di Korea Selatan. Padahal Kim bukanlah siapa-siapa sebelumnya. Ia hanyalah seorang karyawan pada umumnya yang menjadi kutu loncat dari satu perusahaan ke perusahaan lain.

Kim mulai mendirikan Coupang pada 2010 lalu. Bisnis e-commerce ini terus tumbuh dengan dukungan suntikan investasi para investor kakap. Hingga pada 2016 lalu Kim mampu mengumpulkan pendanaan hingga US$ 1 miliar dengan valuasi perusahaan senilai US$ 5 miliar. Investasi ini dipimpin oleh SoftBank dari Jepang.




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×