kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45932,92   5,28   0.57%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Perundingan perdagangan China-Amerika dipastikan terlaksana


Kamis, 24 Januari 2019 / 21:23 WIB
Perundingan perdagangan China-Amerika dipastikan terlaksana


Reporter: Anggar Septiadi | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - BEIJING. Kabar batalnya perundingan antara China dan Amerika terkait perang dagang yang tengah terjadi antara kedua negara dibantah Juru Bicara Kementerian Perdagangan China Gao Feng.

Mengutip Reuters, Kamis (24/1) Gao menyatakan perundingan perdagangan tersebut masih akan dilakukan dalam agenda lawatan Wakil Perdana Menteri China Liu He ke Amerika pekan depan.

"Kedua negara masih berkomunikasi dengan intens untuk membahas agenda detil perundingan sesuai yang akan masuk dalam agenda lawatan pada 30 Januari-31 Januari mendatang," katanya.

Rencananya, perundingan tersebut masih melakukan pembahasan mendalam soal isu ekonomi dan perdagangan yang menjadi kepentingan kedua negara.

Sebelumnya Presiden Amerika Donald Trump bilang, Maret mendatang Amerika akan mengerek tarif impor China hingga 25% dari sebelumnya 10% setiap impor China bernilai US$ 200 miliar.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Strategi Penagihan Kredit / Piutang Macet secara Dini & Terintegrasi serta Aman dari Jerat Hukum

[X]
×