kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.560.000   -8.000   -0,51%
  • USD/IDR 16.275   0,00   0,00%
  • IDX 6.957   -60,21   -0,86%
  • KOMPAS100 1.029   -10,26   -0,99%
  • LQ45 801   -9,74   -1,20%
  • ISSI 211   -1,07   -0,51%
  • IDX30 411   -4,25   -1,02%
  • IDXHIDIV20 490   -6,86   -1,38%
  • IDX80 118   -1,07   -0,90%
  • IDXV30 122   -1,31   -1,07%
  • IDXQ30 136   -1,57   -1,14%

Trump mengatakan delegasi China akan datang ke AS pekan depan


Kamis, 03 Oktober 2019 / 22:42 WIB
Trump mengatakan delegasi China akan datang ke AS pekan depan
Presiden AS Donald Trump


Sumber: Reuters | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan pada hari Kamis (3/10) bahwa delegasi dari China akan datang ke AS minggu depan untuk melakukan kelanjutan pembicaraan perdagangan.

"China akan datang minggu depan. Kita akan mengadakan pertemuan dengan mereka. Kita akan lihat. Tapi kami baik-baik saja, "kata Trump sebelum berangkat dalam perjalanan ke Florida, seperti dilansir Reuters.

“Saya punya banyak pilihan di Tiongkok. Tetapi jika mereka tidak melakukan apa yang kita inginkan, kita memiliki kekuatan yang luar biasa," Trump menambahkan.

Seperti diketahui kedua negara telah terkunci dalam perang dagang yang pahit. Akibat perang dagang AS-China pertumbuhan ekonomi dunia melambat dan diprediksi dapat membawa ekonomi global dalam resesi.



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×