Reporter: Barratut Taqiyyah Rafie | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Lebih lanjut ditambahkan bahwa tentara menyanyikan dua lagu militer - 'bunga hijau di tentara', dan 'pulang ketika Anda merayakan pekerjaan Anda'.
Seperti yang diketahui, ketegangan antara India dan China semakin memuncak sejak kebuntuan perundingan pasca bentrokan tentara India dan China di lembah Galwan pada bulan Juni.
Baca Juga: Masih panas, China pasang jaringan serat optik di perbatasan dengan India
Setidaknya, 20 tentara India tewas dalam pertempuran itu. Sementara, China belum secara resmi merilis jumlah korbannya. Namun, intelijen AS mengungkapkan bahwa 35 tentara China telah kehilangan nyawa dalam bentrokan berdarah tersebut.
Situasi terkini
Sementara itu, mengutip Global Times, pengamat politik China mengatakan pada Rabu bahwa mereka tetap optimistis dan hati-hati tentang perkembangan terbaru terkait perbatasan antara China dan India. Mereka meyakini, pembicaraan militer terbaru kedua belah pihak telah mengirimkan sinyal positif. Namun, baik China maupun India, masih terpecah pada banyak masalah konkret dan terus bersiap untuk berbagai kemungkinan konflik militer dengan logistik dan peningkatan pasukan.
Global Times memberitakan, juru bicara Kementerian Pertahanan Nasional China, Wu Qian, mengatakan pada hari Selasa (23/9/2020), China dan India sepakat untuk berhenti mengirim lebih banyak pasukan ke garis depan perbatasan, menahan diri untuk tidak mengubah situasi di lapangan secara sepihak, dan menghindari tindakan apa pun yang dapat memperumit situasi pada putaran terakhir Pertemuan Tingkat Komandan Militer.
Baca Juga: Tekan China, Amerika jual tujuh sistem persenjataan canggih sekaligus ke Taiwan