kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,34   -28,38   -2.95%
  • EMAS1.321.000 0,46%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Memupuk harta dari bisnis angkutan komoditas (1)


Selasa, 02 Januari 2018 / 15:21 WIB
Memupuk harta dari bisnis angkutan komoditas (1)


Reporter: Tendi Mahadi | Editor: Tri Adi

Fleet Management Limited memiliki lebih dari 10.000 orang pelaut dengan 350 armada kapal yang menjadi asetnya. Selain memiliki kantor pusat di Hong Kong, perusahaan tersebut juga didukung oleh sejumlah jaringan kantor di seluruh dunia.

Sedangkan armada yang dimiliki terdiri dari berbagai jenis dan ukuran kapal mulai dari 20.000 dead weight tonnage (DWT) sampai 300.000 DWT.

Pengalaman Banga di bisnis logistik komoditas, rupanya turut menginspirasi pengembangan sayap bisnis Caravel di sektor komoditas. Oleh sebab itu, sektor perdagangan komoditas juga menjadi salah satu lini usaha yang dijalankan Caravel, di bawah bendera Caravel Resources.

Banga sendiri langsung mengomandani langsung tiga perusahaan di bidang komoditas ini, yakni Caravel Metallurgical yang mengurusi perdagangan iron ore (bijih besi); Caravel Carbons yang berbisnis jual beli batu bara; serta Caravel Ores & Alloys yang berbisnis nikel hingga mangan.

Guna mengelola aset yang dimiliki, Banga pun mendirikan Caravel Asset Management. Perusahaan ini merupakan manajer investasi yang berinvestasi langsung di pasar global, termasuk ekuitas di banyak industri.

Caravel Asset Management juga berinvestasi langsung ke sejumlah sektor untuk mendiversifikasi risiko dan mempertahankan imbal hasil jangka panjang.

Investasi Caravel Asset Management disebut memberikan kekuatan pada neraca keuangan perusahaan dan mendukung stabilitas keseluruhan Caravel. Prospek jangka panjang dan model manajemen risiko yang konservatif menjadi strategi investasi Caravel Asset Management.                          

(Bersambung)




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×