kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

PM Inggris Boris Johnson akan umumkan rencana regenerasi jalan raya pekan depan


Minggu, 11 Juli 2021 / 07:40 WIB
PM Inggris Boris Johnson akan umumkan rencana regenerasi jalan raya pekan depan
ILUSTRASI. Perdana Menteri Inggris Boris Johnson akan mengumumkan rencana regenerasi jalan raya Inggris pada pekan depan.


Reporter: Adrianus Octaviano | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID -  LONDON. Perdana Menteri Inggris Boris Johnson akan menetapkan rencana untuk meregenerasi jalan raya Inggris dengan memperluas tempat makan di luar ruangan dan berinvestasi lebih banyak dalam fasilitas olahraga sebagai bagian dari janjinya untuk meningkatkan ekonomi negara itu.

Mengutip Reuters, fasilitas olahraga lokal akan menerima tambahan dana £25 juta atau setara US$ 35 juta berdasarkan rencana tersebut.

Johnson mengatakan, pihaknya ingin mengatasi ketidaksetaraan regional dan memastikan daerah-daerah di luar pusat kekuatan ekonomi London memiliki lebih banyak peluang.

Baca Juga: Menkes Inggris mundur, karena melanggar aturan Covid-19 dengan mencium ajudannya

Dalam pidatonya pekan depan, Johnson akan menjelaskan bagaimana strategi High Streets baru akan membantu komunitas lokal berkembang, dengan memungkinkan lebih banyak tempat makan di luar di trotoar yang membantu restoran dan kafe melayani lebih banyak pelanggan.

Sementara itu, sebuah pernyataan pemerintah mengatakan izin sementara yang diberikan kepada pub selama pandemi yang memungkinkan mereka untuk menyajikan takeaway juga akan diperpanjang selama 12 bulan lagi.

"Perdana Menteri bertekad untuk menaikkan level Inggris dan memberikan masyarakat yang lebih adil dan kuat - di mana apa pun latar belakang anda dan di mana pun anda tinggal, setiap orang dapat mengakses peluang yang mereka butuhkan untuk berhasil," kata juru bicara pemerintah dalam pernyataan itu.

Sebagai bagian dari rencananya, Johnson telah mengumumkan serangkaian proyek pembaruan perkotaan senilai £ 830 juta di kota-kota besar dan jauh dari London, serta mendirikan delapan freeports di Inggris dan mendukung pekerjaan teknologi hijau.

Selanjutnya: Penguncian COVID-19 di Inggris berakhir: Tidak lagi wajib masker juga jaga jarak




TERBARU

[X]
×