Sumber: Reuters | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Ratu dalam beberapa tahun terakhir berusaha untuk memberikan lebih banyak tugas kepada pewarisnya, Charles, dan putra sulungnya, Pangeran William, dan istrinya, Kate.
Namun, ada kekhawatiran tentang masa depan kerajaan. Sedalam itu rasa hormat terhadap ratu sehingga selama dia hidup, institusi akan aman.
Pendukung melihat ratu sebagai sosok pemersatu yang mendukung prestise dan ekonomi Inggris. Kelompok penentang kerajaan mengatakan lembaga itu adalah benteng hak istimewa yang tidak layak, didanai sebagian oleh pembayar pajak dan dirusak oleh perilaku beberapa anggota.
Pangeran Andrew, putra kedua Elizabeth, pekan lalu menyelesaikan gugatan oleh Virginia Giuffre yang menuduhnya melakukan pelecehan seksual saat dia masih remaja. Andrew, mantan rekan Jeffrey Epstein, telah membantah tuduhan bahwa dia memaksa Giuffre untuk berhubungan seks pada usia 17 lebih dari dua dekade lalu.
Baca Juga: Garis suksesi di Inggris, siapa pewaris takhta setelah Ratu Elizabeth?
Sementara itu, Pangeran Harry, yang pernah menjadi anggota keluarga Windsors yang paling populer, dan istrinya yang berkebangsaan Amerika, Meghan, melepaskan tugas kerajaan mereka untuk pindah ke Los Angeles.
Meghan tahun lalu mengungkapkan kekhawatiran dalam keluarga atas warna kulit putra mereka.
Dia juga menuduh keluarga kerajaan mengabaikan permohonannya, saat dia sempat berpikiran untuk bunuh diri setelah memohon bantuan dan tidak mendapatkan apa-apa.
Bagi banyak orang Inggris, ratu sangat istimewa.
Baca Juga: Pangeran Charles tolak beri gelar untuk anak-anak Harry dan Meghan
Ketika berita tentang infeksi COVID-19 yang dideritanya menyebar, papan pesan di stasiun bawah tanah London membawa pesan niat baik kepada ratu, mendesaknya untuk bersantai dengan anjing-anjingnya.
"Cepat sembuh Yang Mulia - bersantailah dengan Corgis," bunyi pesan itu. "Istirahat yang banyak. Kamu memang yang terbaik. Terima kasih telah menjadi ratu yang luar biasa."