Sumber: Reuters | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - Ringgit Malaysia dan baht Thailand menguat tipis pada perdagangan Jumat (21/11/2025) pagi.
Sementara sebagian besar mata uang Asia bergerak dalam rentang sempit terhadap dolar AS.
Melansir data Reuters pukul 02.06 GMT, ringgit naik 0,19% menjadi 4,146 per dolar, sementara baht menguat 0,15% ke 32,403 per dolar. Yen Jepang juga menguat ringan 0,05%.
Baca Juga: Harga Emas Spot Turun Jumat (21/11) Pagi: Efek Laporan Ketenagakerjaan AS & The Fed
Sebagian mata uang Asia lainnya bergerak melemah, termasuk peso Filipina yang turun 0,05%.
Sementara won Korea dan dolar Taiwan masing-masing terkoreksi 0,02%. Rupiah Indonesia menguat tipis 0,06% menjadi 16.715 per dolar.
Pergerakan Mata Uang Asia Sejauh 2025
Data menunjukkan baht menjadi salah satu mata uang dengan kinerja terbaik di kawasan tahun ini, menguat 5,85% terhadap dolar sejak akhir 2024. Ringgit juga naik kuat 7,77% sepanjang tahun.
Baca Juga: Terungkap: Jaringan Pencucian Uang Global Dukung Perang Rusia di Ukraina
Sebaliknya, rupiah mencatat pelemahan 3,74%, sementara rupee India turun 3,48%. Peso Filipina juga melemah 1,63% sepanjang 2025.
Dolar Singapura dan dolar Taiwan masing-masing naik 4,48% dan 4,73% terhadap dolar sejak akhir tahun lalu. Yuan China menguat 2,65% ke 7,111 per dolar.













