kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Sudah siapkan generasi penerus yang tangguh (4)


Senin, 14 Agustus 2017 / 13:20 WIB
Sudah siapkan generasi penerus yang tangguh (4)


Reporter: Laurensius Marshall Sautlan Sitanggang | Editor: Tri Adi

Bisnis tequila di Meksiko bisa dikatakan bukanlah bisnis sederhana. Ada begitu banyak merek serupa dengan kualitas sama seperti Jose Cuervo yang siap menyabet gelar penguasa pasar.

Menurut artikel wealthx.com, diceritakan bahwa keluarga Beckmann telah memiliki rival bisnis sejak beratus tahun yang lalu, yakni keluarga Sauza. Sama seperti Jose Cuervo, Sauza juga merupakan produk minuman keras berjenis tequila yang bermarkas di Jalisco, Meksiko. Namun jika dibandingkan dengan Jose Cuervo, bisnis keluarga Sauza kini justru tenggelam.

Persaingan bisnis antar kedua perusahaan tersebut telah berakhir pasca keluarga Sauza menghentikan bisnis penjualan tequila di tahun 1980. Sebuah perusahaan bernama Fortune Brands, telah mencaplok Sauza tahun 2005 seharga US$ 16 miliar.

Namun perlu dicatat, aroma persaingan antar kedua keluarga punya sejarah kelam. Kedua keluarga pebisnis itu sempat bersitegang, hingga berujung pada perkelahian, adu tembak, dan pembunuhan di Meksiko. Padahal para pendiri kedua perusahaan keluarga tersebut, yakni Jose Antonio Cuervo yang mendirikan Jose Cuervo, serta Cenobio Sauza, si pendiri Sauza, sejatinya masih tetangga dan teman semasa kecil.

Tidak hanya kepada keluarga saja, Vidal juga tetap berkontribusi besar terhadap pembentukan para pebisnis tequila di Meksiko. Pria yang bergelar sarjana akuntansi keuangan ini juga mendirikan lembaga pendidikan di negara asalnya pada 24 Februari 1998 dan diberi nama Fundacion Jose Cuervo.

Organisasi yang dibiayai lewat kocek pribadi Vidal tersebut, memberikan pendidikan, pelatihan dan beasiswa bagi masyarakat di sekitar kawasan produksi Tequila, di Jalisco Meksiko.

Tidak hanya itu, Vidal juga memberikan dukungan kepada sejumlah lembaga nirlaba. Sebut saja Papalote Museo del Nino, Antiguo Celegio de San Idelfonso, Adopte una Obra de Arte dan masih banyak lagi dalam bidang rehabilitasi lingkungan serta kegiatan sosial lainnya.  

(Selesai)




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×