kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.200   0,00   0,00%
  • IDX 7.066   -30,70   -0,43%
  • KOMPAS100 1.055   -6,75   -0,64%
  • LQ45 830   -5,26   -0,63%
  • ISSI 215   0,27   0,12%
  • IDX30 424   -2,36   -0,55%
  • IDXHIDIV20 513   -0,30   -0,06%
  • IDX80 120   -0,79   -0,65%
  • IDXV30 124   -1,30   -1,04%
  • IDXQ30 142   -0,32   -0,23%

Angkatan Laut Rusia akan segera uji coba rudal hipersonik Tsirkon di Laut Barents


Kamis, 25 Maret 2021 / 10:45 WIB
Angkatan Laut Rusia akan segera uji coba rudal hipersonik Tsirkon di Laut Barents
ILUSTRASI. Uji coba rudal hipersonik Tsirkon dari kapal fregat Admiral Gorshkov?Armada Utara Rusia di laut Putih, 6 Oktober 2020


Sumber: TASS | Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

KONTAN.CO.ID - MOSKOW. Kantor pers armada utara Angkatan Laut Rusia pada hari Rabu (24/3) melaporkan bahwa pihaknya siap melakukan uji coba peluncuran rudal hipersonik Tsirkon di Laut Barents.

Dikutip dari TASS, kapal fregat Admiral Gorshkov yang beroperasi di divisi kapal rudal armada utara telah dikerahkan ke Laut Barents untuk uji peluncuran rudal hipersonik Tsirkon.

"Awak fregat Admiral Gorshkov telah dikerahkan ke Laut Barents, di mana mereka akan berlatih beberapa aspek peperangan khusus dan melakukan penembakan dari rudal dan senjata artileri terhadap target laut," ungkap kantor pers.

Nantinya, setelah latihan tempur di Laut Barents selesai dilakukan, fregat itu akan kembali ke pangkalan angkatan laut asalnya di Severomorsk.

Baca Juga: 76 Tahun kemenangan Rusia atas Nazi Jerman, 76 pesawat bakal unjuk gigi dalam parade

Fregat Admiral Gorshkov adalah salah satu kapal perang paling canggih di armada utara Angkatan Laut Rusia. Kapal ini dibangun di Galangan Kapal Severnaya di St. Petersburg di barat laut Rusia dan mulai dioperasikan pada Juli 2018.

Pada akhir tahun 2020 lalu, kapal ini juga ikut ambil bagian dalam uji coba rudal hipersonik Tsirkon. Selama uji coba, kapal perang tersebut berhasil melakukan beberapa tembakan rudal.

Kapal Admiral Gorshkov telah disiapkan khusus untuk berbagai misi di era modern, termasuk meluncurkan rudal hipersonik Tsirkon yang akan menjadi senjata andalan militer Rusia.

Kapal-kapal dari kelas ini berbobot 4.500 ton dan dapat melesat dengan kecepatan hingga 29 knot. Dilengkapi juga dengan peluncur rudal Oniks dan Kalibr, dan juga dengan sistem rudal permukaan-ke-udara Poliment-Redut.

Rudal Tsirkon memiliki jangkauan hingga 1.500 km

Program uji pengembangan penerbangan Tsirkon telah berjalan sukses pada tahun lalu, dengan tiga peluncuran dari fregat Admiral Gorshkov, dua menghantam target laut dan satu menghajar target darat.

Baca Juga: Belasan jet Sukhoi Su-27 Rusia gelar latihan pencegatan musuh di atas Laut Baltik

Tsirkon memiliki jangkauan hingga 1.500 km untuk menyerang target darat dan sedikit lebih jauh untuk mencapai target laut. Rudal hipersonik ini sebelumnya ditargetkan dikirim ke militer Rusia pada 2023.

Pada Februari 2019, Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan dalam pidato tahunannya kepada Parlemen Rusia, rudal Tsirkon dapat mengembangkan kecepatan hingga Mach 9 atau 11.113,2 km per jam.

Rudal tersebut ditembakkan dari peluncur rudal universal 3S-14 yang dipasang pada fregat Proyek 22350 dan korvet Proyek 20380 yang juga untuk menembakkan rudal jelajah Kalibr dan Oniks.

Secara bersamaan, tes pengembangan penerbangan Tsirkon dari kapal selam akan dimulai pada musim panas tahun ini. Hingga empat kali peluncuran akan dilakukan, yang pertama berlangsung dari posisi permukaan. 

"Pada musim gugur, uji coba negara dari (kapal selam) Severodvinsk akan dimulai. Jika uji coba dari permukaan dan dalam air berhasil, Tsirkon akan dikirim (ke militer Rusia) pada paruh pertama 2022," sebut sumber TASS.

Selanjutnya: Rudal hipersonik Tsirkon siap perkuat militer Rusia pada 2022



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×