kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Deutsche Telekom Menjual 51% Saham GD Towers


Kamis, 14 Juli 2022 / 13:13 WIB
Deutsche Telekom Menjual 51% Saham GD Towers
ILUSTRASI. Deutsche Telekom Jual 51% Saham GD Towers


Reporter: Ferrika Sari | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JERMAN. Perusahaan telekomunikasi, Deutsche Telekom melaporkan bahwa mereka akan menjual 51% saham GD Towers kepada Brookfield dan DigitalBridge Group Inc. 

Deutsche mengatakan, mereka mendapatkan tawaran yang mengejutkan dari kedua perusahaan. Bahkan nilai akuisisi bisnis menara telekomunikasi tersebut mencapai US$ 17,53 miliar. 

"Transaksi tersebut, yang diperkirakan akan selesai menjelang akhir tahun ini, dan akan mengurangi utang Deutsche Telekom sebesar 10,7 miliar euro," kata Deutche dikutip dari Reuters, Kamis (14/7). 

GD Towers merupakan perusahaan menara terbesar di Jerman, yang memiliki dan mengoperasikan lebih dari 33.000 menara dan situs komunikasi di Jerman dan lebih dari 7.000 menara dan situs komunikasi di Austria. 

Baca Juga: Gandeng DigitalBridge, Brookfield Group Kuasai Lini Bisnis Menara Deutsche Telekom AG

Selain itu, perusahaan dipimpin oleh tim manajemen independen dengan pengalaman puluhan tahun di perusahaan menara Eropa dan telah memberikan pertumbuhan kinerja yang konsisten dan arus kas yang stabil. 

Portofolio berkualitas tinggi GD Towers didukung oleh perjanjian sewa jangkar dengan Deutsche Telecom, yang akan mempertahankan 49% kepemilikan saham minoritas di GD Towers setelah transaksi ini.

CEO DigitalBridge Marc Ganzi menyebut, kemitraan yang dibentuk hari ini adalah tentang membangun infrastruktur digital yang hebat untuk generasi berikutnya di Eropa.

Baca Juga: Perusahaan telekomunikasi Eropa minta raksasa teknologi AS tanggung biaya jaringan

"Kombinasi jaringan seluler terkemuka Deutsche Telekom dan posisi pasar, di samping itu ada salah satu manajer aset nyata terbesar di dunia di Brookfield, yang dikombinasikan dengan keahlian domain infrastruktur digital DigitalBridge," ungkapnya. 

Dengan begitu, kata dia, akan menciptakan kerja sama tim yang tak tertandingi dalam mendukung bisnis GD Towers seiring pertumbuhannya. Kehadiran GD Towers sekaligus untuk memenuhi tuntutan jaringan yang berkembang dari perusahaan dan konsumen di seluruh Eropa.




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×