kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.896.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.810   -31,00   -0,18%
  • IDX 6.445   76,55   1,20%
  • KOMPAS100 925   1,93   0,21%
  • LQ45 725   0,95   0,13%
  • ISSI 202   3,69   1,86%
  • IDX30 378   0,13   0,03%
  • IDXHIDIV20 460   2,21   0,48%
  • IDX80 105   0,15   0,14%
  • IDXV30 112   1,00   0,90%
  • IDXQ30 124   0,24   0,19%

Kepercayaan Konsumen Amerika Serikat (AS) Terus Melemah pada Maret


Selasa, 25 Maret 2025 / 22:26 WIB
Kepercayaan Konsumen Amerika Serikat (AS) Terus Melemah pada Maret
ILUSTRASI. Kepercayaan konsumen di Amerika Serikat (AS) terus merosot untuk bulan keempat berturut-turut pada Maret. REUTERS/Brendan McDermid


Sumber: Reuters | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Kepercayaan konsumen di Amerika Serikat (AS) terus merosot untuk bulan keempat berturut-turut pada Maret.

Dengan rumah tangga mencatatkan tingkat pesimisme tertinggi terhadap masa depan dalam 12 tahun terakhir, menurut survei yang dirilis pada Selasa (25/3).

Baca Juga: Wall Street Dibuka Naik Tipis Selasa (25/3), Investor Cermati Kebijakan Tarif Trump

Laporan dari The Conference Board menunjukkan bahwa indeks kepercayaan konsumen anjlok 7,2 poin ke angka 92,9 bulan ini.

Angka ini lebih rendah dari perkiraan ekonom dalam jajak pendapat Reuters, yang memperkirakan indeks turun ke 94,0.

Indeks Situasi Saat Ini (Present Situation Index), yang mengukur persepsi konsumen terhadap kondisi bisnis dan pasar tenaga kerja saat ini, turun 3,6 poin menjadi 134,5.

Baca Juga: Efek Kebijakan Trump, Wisatawan Eropa Ramai-Ramai Batalkan Liburan ke AS!

Sementara itu, Indeks Ekspektasi (Expectations Index), yang mencerminkan prospek jangka pendek konsumen terhadap pendapatan, bisnis, dan pasar tenaga kerja, merosot 9,6 poin ke angka 65,2—level terendah dalam 12 tahun terakhir dan jauh di bawah ambang batas 80, yang biasanya menjadi indikator awal resesi.

Selanjutnya: Ticketmaster Diduga Menyesatkan Penggemar Oasis di Inggris, CMA Turun Tangan

Menarik Dibaca: Tes Kesehatan Otak Mudah dengan Aplikasi BrainEye



TERBARU

[X]
×