kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45893,43   -4,59   -0.51%
  • EMAS1.308.000 -0,76%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ramalan para ahli: India bisa menjadi hotspot virus corona berikutnya


Rabu, 18 Maret 2020 / 09:19 WIB
Ramalan para ahli: India bisa menjadi hotspot virus corona berikutnya
ILUSTRASI. Warga mengenakan masker saat perayaan Festival Holi di India. REUTERS/P. Ravikumar


Sumber: Reuters,Bloomberg | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Jutaan warga negara asing asal India, yang secara tradisional diberikan akses bebas visa, sekarang juga perlu mendaftar, demikian bunyi pernyataan itu.

Pemerintah India juga menegaskan, siapa pun yang memiliki "alasan kuat" untuk melakukan perjalanan ke negara itu dapat menghubungi kedutaan besar India terdekat mereka. Negara ini juga mendesak warganya untuk menghindari semua perjalanan tidak penting ke luar negeri.

Baca Juga: Lebih 5.000 orang meninggal di seluruh dunia karena virus corona, berikut daftarnya

Pada pekan lalu, India sudah menangguhkan pemberian visa kepada warga Prancis, Spanyol dan Jerman sampai pemberitahuan lebih lanjut. Pembatasan semacam itu sudah diberlakukan bagi warga China, Italia, Iran, Jepang, dan Korea Selatan - lima negara yang paling parah dilanda wabah virus.

Reuters memberitakan, maskapai nasional Air India mengatakan pada hari Rabu bahwa mereka menangguhkan penerbangan ke Italia dan Korea Selatan masing-masing hingga 28 Maret dan 25 Maret.

Baca Juga: Gara-gara corona: masjid di Singapura tutup 5 hari, shalat Jumat ditiadakan sementara

India juga telah menutup perbatasan dengan tetangganya Myanmar untuk melawan wabah itu, karena negara-negara di seluruh Asia Selatan melaporkan peningkatan kasus. Sejauh ini belum ada kasus yang dikonfirmasi di Myanmar.

"Sebagai tindakan pencegahan (untuk mencegah) penularan virus corona, perbatasan internasional dengan Myanmar telah ditutup ... sampai diperintahkan lebih lanjut," jelas N. Biren Singh, kepala menteri negara bagian Manipur di timur laut, yang berbagi perbatasan dengan Myanmar, mengatakan dalam sebuah tweet pada hari Selasa seperti yang yang dikutip Reuters.




TERBARU
Kontan Academy
Practical Business Acumen Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×