kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Saudi Telecom tawarkan US$ 2,39 miliar untuk akuisisi Vodafone Mesir


Rabu, 29 Januari 2020 / 17:03 WIB
Saudi Telecom tawarkan US$ 2,39 miliar untuk akuisisi Vodafone Mesir
ILUSTRASI. Logo vodafone


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - KAIRO. Operator telekomunikasi terbesar di Arab Saudi yakni Saudi Telecom berencana untuk mengakuisisi unit Mesir milik Vodafone Group. Mengutip Bloomberg, Saudi Telecom menawarkan nilai investasi US$ 2,39 miliar. Langkah ini seiring dengan upaya Saudi Telecom melakukan ekspansi di luar pasar dalam negeri.

Nilai itu akan menjadikan Saudi Telecom sebagai pemegang saham pengendali dengan kepemilikan 55% saham Vodafone Mesir. Nota kesekatan ini bersifat tidak mengikat, berlaku selama 75 hari sejak hari Rabu (29/1) dan bisa diperpanjang, menurut sebuah pernyataan. Tawaran akuisisi ini menjadikan Vodafone Mesir memiliki valuasi sebesar US$ 4,35 miliar.

Baca Juga: Vodafone dan Hutchison Australia Gandeng Nokia Untuk Luncurkan layanan 5G

Saudi Telecom memang tengah mencari cara melakukan diversifikasi di luar pasar domestiknya, yang menyumbang lebih dari 90% dari pendapatan. Kesepakatan itu memberikan akses bagi perusahaan itu masuk ke Mesir yang memiliki penduduk 80 juta orang.

Sedangkan Vodafone Mesir memiliki pangsa pasar sekitar 44%. Saham perusahaan naik 1,2% pada 10:41 di Riyadh. Saham Telecom Egypt melonjak 10%.

"Potensi akuisisi Vodafone Mesir sejalan dengan strategi ekspansi kami di kawasan Middle East and North Africa (MENA). Vodafone Egypt adalah pemain terkemuka di pasar ponsel Mesir dan kami berharap dapat berkontribusi lebih lanjut untuk keberhasilannya yang berkelanjutan,” kata Chief Executive Officer Nasser Sulaiman Al Nasser dalam pernyataannya.

Lebih dari enam tahun yang lalu, perusahaan Arab Saudi itu mencoba mengakuisisi 45% saham di Vodafone Egypt yang dimiliki oleh Telecom Egypt. Vodafone Group juga menyatakan minatnya untuk membeli holding perusahaan telekomunikasi milik pemerintah Mesir di unit tersebut. Kesepakatan keduanya tidak terealisasi.




TERBARU

[X]
×