kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.587.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.370   -5,00   -0,03%
  • IDX 7.155   47,14   0,66%
  • KOMPAS100 1.057   5,10   0,48%
  • LQ45 832   4,41   0,53%
  • ISSI 214   1,71   0,81%
  • IDX30 429   2,76   0,65%
  • IDXHIDIV20 512   2,62   0,51%
  • IDX80 121   0,63   0,53%
  • IDXV30 124   0,17   0,14%
  • IDXQ30 141   0,95   0,68%

5 Warga Negara China Ditolak Masuk, Kedubes China Kritik Perlakuan Rusia


Minggu, 06 Agustus 2023 / 06:00 WIB
5 Warga Negara China Ditolak Masuk, Kedubes China Kritik Perlakuan Rusia


Reporter: Ferry Saputra | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - MOSKOW. Kedutaan Besar (Kedubes) China di Rusia mengkritik perlakuan terhadap lima warga negara China yang ditolak masuk ke Rusia. Mereka menyebut perlakuan tersebut tidak sesuai dengan hubungan persahabatan kedua negara secara keseluruhan.

Melansir Reuters, Sabtu (5/8), kelima orang tersebut mencoba masuk ke Rusia dari Kazakhstan pada akhir bulan lalu. Mereka ditolak masuk setelah empat jam pemeriksaan dan visanya dibatalkan.

Kedutaan China telah bertemu dengan Kementerian Luar Negeri Rusia dan badan-badan perbatasan untuk mengkomunikasikan perihal tersebut.

Baca Juga: Kerugian Ekonomi China Akibat Bencana Alam Naik Jadi US$ 5,74 Miliar Pada Juli 2023

"Jelas hal itu menunjukkan bahwa penegakan hukum yang brutal dan berlebihan oleh Rusia dalam insiden ini secara serius merusak hak-hak dan kepentingan warga negara China yang sah," tulis Kedutaan China.

Kedutaan China juga mengutip pernyataan pejabat Rusia bahwa Rusia menyambut baik dan tidak memiliki kebijakan diskriminatif terhadap warga negara China. Pejabat Rusia juga menyampaikan bahwa lokasi tujuan aplikasi visa kelima warga China tersebut tidak sesuai dengan tujuan yang sebenarnya.

Seperti diketahui, China dan Rusia telah berulang kali berbicara tentang hubungan antarnegara yang kuat sejak Presiden China Xi Jinping dan Presiden Rusia Vladimir Putin mengumumkan kemitraan tanpa batas pada Februari 2022. 

Saat itu, Putin mengunjungi China untuk pembukaan Olimpiade Musim Dingin beberapa hari sebelum Rusia melakukan invasi ke Ukraina. 



TERBARU

[X]
×